6 SMP/MTs di Nias Selatan Ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer

  • Bagikan
Siswa-siswi sebuah SMP di Nias Selatan yang sedang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (foto suherti/BERITA9)

BERITA9, NIAS SELATAN – Sebanyak enam Sekolah Menang Pertama di Kabupaten Nasional ikutin Ujian Nasional Berbasis Komputer. Pelaksanan UNBK tersebut merupakan perdana. Sebelumnya telah dilakukan simulasi. 

Saat diwawancarai awak media, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Selatan Nurhayati Telaumbanua mengatakan pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer tingkat SMP/MTs merupakan perdana dan sebelum ujian berlangsung telah dilakukan simulasi atau pelatihan kepada siswa-siswi. 

“Tahun ini pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer diikuti oleh enam sekolah dan perdana di Nias Selatan. Sebelum hari H ujian sebelumnya telah dilakukan simulasi-simulasi kepada siswa-siswi tentang menjawab soal lewat sistem Berbasis Komputer,” ungkap Nurhayati, Selasa (2/5/2017). 

Selanjutnya Nurhayati menyampaikan kedepan kalau memungkin pelaksanaan Ujian Nasonal dikabupaten Nias Selatan tidak lagi secara manual tetapi berbasis komputer. Untuk menuju kesana pasti butuh persiapan-persiapan yang lebih matang lagi. 

“Kalau tahun ini ada 6 sekolah, tahun depan dinas pendidikan akan berusaha supaya pelaksanaan ujian nasional di Nias Selatan lagi tidak lagi secara manual tetapi berbasis komputer. Untuk mencapai hal tersebut, pasti butuh persiapan-persiapan yang lebih matang seperti kesiapan saran dan prasarana yang dibutuhkan,” terangnya. 

Nurhayati menyampaikan selama proses pelaksanaan tidak ada gangguan baik jaringan maupun listrik. “Kita berharap selama pelaksanaan ujian semoga tidak ada gangguan dan berjalan dengan lancar,” harapnya. 

Untuk diketahui secara keseluruhan sebanyak 8000 lebih siswa-siswa di Nias Selatan yang ikut UN. Ada enam sekolah yang ikut UN Berbasi Komputer yaitu SMP Negeri 1 dan 3 Telukdalam, SMP Bintang Laut, SMP Negeri 1 Toma, SMP Negeri 2 Caraka, dan SMP Swasta BNKP. Sementara mata pelajaran yang diuji yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA Terpadu dan Matematika. (red)

Laporan Biro Nias Selatan, Suherti Yanus Dakhi

  • Bagikan