BERITA9, SITUBONDO – Karena musim Kemarau berkepanjangan membuat beberapa wilayah di Kabupaten Situbondo kesulitan air bersih, kelangkaan air bersih tersebut membuat pemerintah terjun untuk memberikan bantuan di beberapa wilayah di Kabupaten Situbondo.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Polres Situbondo bersama BPBD dan PDAM Kabupaten Situbondo kembali menyalurkan bantuan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan, Dua Truk tangki BPBD Situbondo dan Water Canon Suplai air bersih ke Desa Trebungan Kecamatan Mlandingan Kabupaten, Rabu (3/10/2018)
Tiga armada mobil pengangkut air bersih sedikit bisa meringankan beban yang dialami oleh masyarakat desa Trebungan di tiga lokasi masing masing Dusun Krajan, Dusun Trebungan Timur dan Dusun Karangtaman Kecamatan Mlandingan.
Dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol Iswahab, SH bersama Kasat Sabhara, Kepala BPBD dan PDAM, Kapolsek, Danramil turun langsung membagikan air kepada warga desa Trebungan yang sudah berkumpul menunggu dilokasi dengan membawa tempat air masing masing.
Kompol Iswahab mengatakan, lokasi yang menjadi sasaran penyaluran bantuan air bersih dikoordinasikan dengan BPBD dan PDAM agar tepat sasaran,”katanya.
Sementara wakapolres Situbondo mengatakan, karena sarana terbatas, bantuan air bersih dilakukan secara bergantian namun Polri bersama pemerintah tetap berusaha membantu kesulitan masyarakat.
selama warga masih kesulitan air bersih, kegiatan bantuan air bersih akan terus dilakukan guna membantu masyarakat yang kekurangan air bersih. Dalam kegiatan ini Polres Situbondo bekerja sama dengan BPBD dan PDAM Kabupaten Situbondo,”pungkasnya. (red)
Laporan Biro Situbondo : Sutikno
Kaper Karsidenan Besuki : Joko Prasetyo