BERITA9, SITUBONDO – Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono, SH, SIK, MH. Didampingi Kapolsek Asembagus AKP. H. Sugiono. SH, serta Kapten Inf Sunaryo Komanda Koramil Asembagus, menghadiri turnamen Volly Ball Bhayangkara Cup I di lapangan PG Asembagus, Selasa, (31/08/ 2018).
Kapolres Situbondo, bersama Forkopimka Kecamatan Asembagus beserta ketua panitia turnamen Bhayangkara Cup I Polsek Asembagus bersiap untuk membuka open tournamen tersebut pada pukul 20.30 Wib.
Pertandingan kehormatan dimulai pada pukul 21.00 WIB, antara club Armada vs Gapura, dan di babak kedua Sonic vs ATB Muda, dibuka langsung oleh Kapolres Situbondo yang dilanjutkan dengan pertandingan pembuka.
Kapolres Situbondo berharap,” dengan adanya kegiatan volly ball seperti ini, akan membawa hal positif, bisa menambah silaturrahmi dan perkenalan antara club yang satu dengan lainnya, serta membawa energi positif kepada kota asembagus Kabupaten Situbondo. Tentunya Situbondo untuk Indonesia,”ujarnya.
Volly Ball lanjut Kapolres, seperti membangun bangsa, diantara pemain diperlukan kolektifitas suatu kerja sama yang mumpuni untuk mecapai tujuan kemenangan, jika tidak bisa bekerja sama dengan baik antara satu dengan yang lain sudah tentu akan kalah.
Yang paling terpenting adalah kekompakan. Sama halnya dengan bangsa ini perlu adanya kerja sama dapat kita lihat dari pola permainan di bola volly. Tentunya dari hal kecil ini kita besarkan bangsa kita. Kita ajari lingkungan kita bahwa kerja sama dan kekompakan itu adalah yang nomer satu. Jaga sportifitas dalam permainan, bukanlah kemenangan yang dicari, namun lebih mengarah pada kekompakan silaturrahmi dan persaudaraan,” Pungkas Kapolres. (red)
Laporan : Sutikno
Kaper Karsidenan Besuki : Joko Prasetyo