BERITA9, BANYUWANGI – Pesta demokrasi Pemilihan Legeslatif (Pileg) tak lama lagi akan di gelar oleh Komisi Pemilihan Umun (KPU) di seluruh Indonesia.
Bulan April 2019 akan menjadi sejarah bagi semua partai politik (Parpol), karena akan menjadi ajang perebutan kursi parlemen, untuk itu, dipesta demokrasi tersebut semua parpol telah siapkan calon legeslatifnya (caleg) yang terbaik, untuk meraih kursi terbanyak di kantor Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) baik pusat, provinsi maupun kota/kabupaten.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Partai Demokrat (PD) daerah Kabupaten Banyuwangi, telah mendaftarkan 49 calegnya untuk seluruh daerah Kabupaten Banyuwangi.
Diantara caleg Partai Demokrat di Daerah Pemilihan (Dapil) 4 yaitu Emy Wahyuni, perempuan asal Desa Gambiran Kecamatan Gambiran.
Berangkat dari rasa peduli terhadap masyarakat, wanita yang juga mempunyai usaha di bidang catering tersebut memberanikan diri untuk mencalonkan sebagai anggota DPRD Banyuwangi periode 2019 – 2024.
Emy berucap, apabila dirinya nanti di takdirkan menjadi wakil rakyat, maka bersama Partai Demokrat akan berusaha keras untuk mencarikan solusi, agar masyarakat bisa makmur dan sejahtera, kususnya warga masyarakat Daerah Pemilihan (Dapil) 4 dan umumnya rakyat Banyuwangi.
“Sesuai dengan motto partai demokrat berbuat untuk rakyat, ” ujarnya kepada BERITA9 Kamis, (23/8/2018).
Saat di singgung kenapa memilih partai Demokrat maju sebagai caleg, kata Emmy, hanya partai Demokrat saja yang cocok di hati ini, karena sering kita mendengar dari ketua DPC Banyuwangi pak Michael Edy Hariyanto, agar kader partai demokrat harus berbuat untuk rakyat. (red)
Laporan : Joko Prasetyo